HomeEKBIS6.022 Warga Terima Bantuan Jamkesda

6.022 Warga Terima Bantuan Jamkesda

= PROBOLINGGO - WARGA

Probolinggo, SMN – Warga masyarakat miskin Kota Probolinggo kini tak perlu bingung untuk mendapatkan layanan kesehatan di RSUD dr. Moh Saleh, sebab Dinas Kesehatan telah meluncurkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bagi 6.022 warga tak mampu penerima bantuan iuran (PBI) daerah.

Berlangsung di ruang pertemuan Dinas Kesehatan, pagi (26/1), di hadapan para undangan yang hadir, Walikota Probolinggo Hj. Rukmini menjelaskan bahwa launching program JKN tersebut bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat miskin. “Agar tercapai derajat kesehatan yang optimal bagi seluruh mayarakat,” ungkapnya.

Dalam sambutannya, Hj. Rukmini pun menjelaskan bahwa berdasarkan UU No. 40 Tahun 2014 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional, bahwasannya seluruh warga masyarakat Indonesia berhak mendapatkan pelayakanan kesehatan sebagai salah satu kebutuhan dasar. “Kepesertakan JKN pada tahun 2019 diharapkan sudah mencakup seluruh penduduk. Atau universal caverade,” ujar walikota perempuan pertama di Kota Probolinggo ini.

Di Kota Probolinggo sendiri, masih menurut Walikota Rukmini, sampai dengan akhir tahun 2014, ada sekitar 142.485 jiwa atau 61,55% dari jumlah penduduk yang menjadi peserta JKN. Sehingga masih ada sekitar 38,56% penduduk yang masih menjadi PR pemerintah. “Oleh karena itu pemkot melakukan terobosan dengan membiayai sejumlah 6.020 jiwa, penduduk Kota Probolinggo, untuk menjadi peserta JKN. Mereka adalah penduduk miskin yang belum ter-cover dalam PBI pusat (dulu bernama Jamkesmas),” lanjut walikota.

Dengan kartu yang tidak dapat dipindahtangankan tersebut, warga masyarakat miskin berhak mendapatkan layanan gratis di kelas 3 RSUD Muhamad Saleh. (opt/edi)

ARTIKEL TERBARU

BERITA LAINYA