HomeDKI JAKARTAHamonangan Sidabutar: Talenta Anak-Anak Muda di MBFA Dapat Berkontribusi Bagi Bangsa dan...

Hamonangan Sidabutar: Talenta Anak-Anak Muda di MBFA Dapat Berkontribusi Bagi Bangsa dan Negara

Hamonangan Sidabutar bersama Manangment (sebelah kiri berbaju hitam)

Jakarta, SMN – Tak sekadar menyehatkan, sepak bola juga tergolong sebagai olahraga yang menyenangkan. Wajar jika kemudian banyak orang yang menggemari olahraga yang satu ini. Bagi kalangan pecintanya, sepak bola dianggap lebih dari sekadar permainan atau olahraga biasa. Di balik keseruan dan kepopulerannya, sepak bola ternyata kerap jadi sumber inspirasi bagi para pecintanya.

Hal ini terlihat dari sosok anak muda Hamonangan Sidabutar yang sangat menyukai olahraga yang satu ini. Diakui Hamonangan dirinya menyukai sepak bola karena baginya olahraga ini sangat dikenal di Indonesia, dan lewat sepak bola inilah pertama kali dikenalkan kedua oragtuanya kepadanya.

“Saya suka sepakbola karena sepakbola merupakan salah satu olahraga yang sangat dikenal di Indonesia dan sepakbola olahraga yang pertama kali dikenalkan orangtua saya kepada saya,” ujar Hamonangan Sidabutar Ketua Merdeka Boys Football Asosiation (MBFA) kepada Suara Media Nasional Minggu (20/8/2023).

Dari pengamatan Hamonangan, perkembangan sepak bola khususnya untuk bibit muda di Indonesia sampai saat ini sudah mulai terlihat. Dan itu sudah bisa dirasakan bagi Tim sepak bola di Tanah air saat ini.

Banyaknya lahir talenta talenta anak anak muda saat ini yang sudah mulai bicara ketingkat Nasional maupun Internasional. Bagi Hamonangan, ini patut di syukuri Bersama, bahwa Sanya pelatihan yang diberikan betul betul sudah menghasilkan tim yang terbaik di setiap Umur khususnya, katanya.

Atas kecintaan dan keseriusan Hamonangan atas sepak bola, perjumpaannya dengan Imang Taryana Pembina Utama di Merdeka Boys Football Asosiation (MBFA) yang tidak sengaja saat melatih anak anak di Lapangan Banteng Jakarta Pusat dirinya betul betul tergerak untuk ambil bagian di MBFA.

“Saya baru saja memimpin MBFA sekitar Agustus awal, Ka’Imang Taryana waktu itu tidak sengaja bertemu dan mengajak saya untuk membantunya,” ujar S2 STHM Magister Hukum militer (on going) singkat.

Keseriusan dan keinginan Hamonangan untuk memajukan sepak bola di Indonesia, ingin dia buktikan lewat talenta talenta anak anak muda di MBFA Bersama rekan rekannya Nathanael Hutapea, Mahendra Rahmat, Matthew Simbolon, Lim Sigiro, Rizki, dan Fauzi Ilham agar dapat berkontribusi bagi bangsa dan negara.

Sekali lagi Hamonangan menegaskan bahwa sepak bola bukanlah hanya sekedar olah raga, melainkan suatu passion/hasrat yang dapat menciptakan pemuda-pemuda yang mampu membanggakan bangsanya.

Bagi Hamonangan MBFA saat ini sudah baik akan terus kami terapkan dan kembangkan kebaikan itu, yang buruk agar kami evaluasi agar menjadi lebih baik kedepannya, kami akan memperkenalkan kembali MBFA kepada masyarakat luas khususnya di daerah Jakarta Pusat karena MBFA sendiri memiliki lokasi yang strategis di Lapangan Banteng, mengadakan kerjasama-kerjasama.

“Kami akan membuat program-program yaitu menjalankan kurikulum Filanesia dengan metode latihan holistik ( menyeluruh ), yaitu melibatkan 4 komponen sekaligus ( teknik,taktik, fisik, dan mental ), sekaligus metode asli dari mbfa yaitu Ajaran Wiel Coerver, memperbaiki manajemen, memperkenalkan kembali mbfa kepada masyarakat luas khususnya di daerah Jakarta Pusat,” tegas Hamonangan.

Hamonangan berharap, MBFA menjadi wadah untuk talenta-talenta muda yang serius untuk bermain sepakbola serta bercita cita luhur untuk memajukan sepakbola indonesia, menjadi ssb terbaik di Indonesia, tutupnya. (LIAN)

ARTIKEL TERBARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA