HomeJAWA TIMURMALANG RAYACamat Bantur Himbau Petugas Pemilu Agar Jaga Kesehatan

Camat Bantur Himbau Petugas Pemilu Agar Jaga Kesehatan

Camat Bantur Trisulawanto saat tensi darah.
Malang, suaramedianasional.co.id – Proses Pemilu yang panjang membuat sejumlah petugas Pemilu banyak yang terganggu kesehatannya. Saat ini penghitungan suara pleno tingkat kecamatan belum selesai dan tetap membutuhkan konsentrasi penuh dari para petuga Pemilu, termasuk di Kecamatan Bantur.
Di kecamatan ini ada 259 TPS yang tersebar di 10 desa dan DPT sebanyak 60.969 jiwa.
Camat Bantur Trisulawanto menjelaskan, dalam pemilu kali ini memang kita dibutuhkan  tenaga extra serta kondisi harus fit. “Warga yang menjadi petugas PPS kami himbau untuk menjaga kesehatan mereka,” katanya.
Tri Sulawanto sendiri mengaku harus jatuh sakit karena pengawalan proses Pemilu yang panjang ini. Karena itu dia mengajak masyarakat harus beri semangat para petugas Pemilu agar mereka dapat menjalankan tugas dengan baik dan tetap sehat. “Sedangkan saya saja sempat drop sampai harus memeriksakan diri, padahal kewajiban yang dijalankan petugas Pemilu lebih berat, panjang dan sangat urgen,” ungkapnya. (yop)
ARTIKEL TERBARU

BERITA LAINYA