HomeKALIMANTAN TIMURBupati Berau Lantik 160 ASN, Berharap Kinerja Ditingkatkan

Bupati Berau Lantik 160 ASN, Berharap Kinerja Ditingkatkan

Bupati Berau, Sri Juniarsih melantik dan mengukuhkan 160 ASN, terdiri dari PNS, Kepala Sekolah serta PPPK di lingkup Pemkab Berau.

Berau, SMN – Sebanyak 160 Aparatur Sipil Negara (ASN) dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Berau, Sri Juniarsih, di lingkungan Pemerintah Kabupaten Berau tahun 2024, di Balai Mufakat, Jumat (22/03). Adapun pejabat yang dilantikadalah posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP), Jabatan Administrator, Jabatan Pengawas dan Jabatan Fungsional, Kepala Sekolah serta pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja.

Dari total tersebut, sebanyak 83 jabatan struktural, 59 jabatan fungsional guru yang juga diamanahi tugas tambahan sebagai kepala sekolah. Serta 18 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja, baik dalam bidang guru maupun teknis.

Dalam sambutannya, Sri Juniarsih Mas memberikan ucapan selamat kepada para ASN yang telah dilantik dan menduduki jabatan baru di lingkungan Pemkab Berau.

“Saya berharap semua ASN yang dilantik dapat menjalankan amanah yang diberikan dengan penuh dedikasi dan integritas,” ujarnya.

Sri juga menekankan pentingnya memberikan kinerja terbaik dan memiliki loyalitas tinggi terhadap bidang kerja masing-masing, terutama dalam upaya meningkatkan layanan kepada masyarakat.

Untuk itu, ia mendorong agar setiap langkah yang diambil memiliki tujuan keberhasilan yang jelas, bukan hanya sekedar formalitas. Selain itu, moralitas yang tinggi dan loyalitas terhadap pimpinan juga menjadi perhatian utama Bupati.

Ia mengingatkan bahwa jabatan yang diberikan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan dunia akhirat. Selain itu ia juga mengajak seluruh jajaran untuk menjaga semangat dan tekad dalam menjalankan tugas dengan ikhlas dan penuh dedikasi.

Ia yakin bahwa dengan kerja keras dan niat yang tulus, segala tantangan dapat dihadapi dan kebaikan serta keberkahan akan diperoleh.

“Saya berharap agar para pegawai yang dilantik segera bergegas melaksanakan tugasnya, demi mewujudkan cita-cita Kabupaten Berau yang maju dan sejahtera, dengan sumber daya manusia yang handal untuk transformasi ekonomi dalam peningkatan sumber daya alam secara berkelanjutan,” tuturnya. (Adv)

ARTIKEL TERBARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA