HomeTNIOptimalkan Peran Linmas, Babinsa Semarapura Tengah Aktifkan Patroli Malam

Optimalkan Peran Linmas, Babinsa Semarapura Tengah Aktifkan Patroli Malam

Klungkung, Suaramedianasional.co.id- Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa desa Semarapura Tengah Peltu Sang Ketut Karta bersama Bhabinkamtibmas mengajak perangkat desa dan Linmas untuk melaksanakan pemantauan wilayah melalui patroli Kamtibmas.

Ditemui dilokasi Peltu Sang Ketut Karta mengatakan bahwa patroli Kamtibmas ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk meningkatkan keamanan, kenyaman dan ketertiban wilayah serta mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas, Kamis (20/10/22) malam.

“Malam ini untuk patroli kita mulai dari titik kumpul di kantor lurah untuk selanjutnya bergerak mengelilingi wilayah dan kembali ke kantor lurah. Adapun sasaran patroli Kamtibmas ini adalah beberapa tempat fasilitas umum, Poskamling maupun pemukiman penduduk,” ucapnya.

Disamping patroli, kegiatan seperti ini sekaligus kita manfaatkan untuk meningkatkan komunikasi sosial terhadap warga binaan.

“Kita berikan motivasi kepada perangkat maupun masyarakat untuk aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayahnya,” terangnya.

Sementara itu Dandim Klungkung  Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. (Han) menjelaskan, sebagai pengemban fungsi pembinaan wilayah di tingkat desa, Babinsa jajarannya akan terus bersama sama menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif agar masyarakat yang ada di wilayah binaannya merasa aman, nyaman dan terlindungi.

Lebih lanjut, pucuk pimpinan di Kodim Klungkung ini menambahkan bahwa disamping melakukan pengawasan situasi dan kondisi wilayah, patroli Kamtibmas ini adalah upaya cegah dini akan hal-hal yang menjadi potensi gangguan maupun kejahatan di masyarakat.

“Oleh sebab itu, kegiatan patroli Kamtibmas ini akan terus digelar secara masif  dengan melibatkan perangkat maupun warga, karena sejatinya kemanan wilayah bukan hanya menjadi tugas aparat semata, namun adalah tanggung jawab kita bersama,” pungkasnya. *

ARTIKEL TERBARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA