HomeDKI JAKARTAImplementasi Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sosial Politik, Ekonomi, dan Budaya

Implementasi Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sosial Politik, Ekonomi, dan Budaya

Berfoto bersama para narsumber bersama para dosen dan mahasiswa 

Jakarta, SMN – Seminar Nasional 2023 Program Studi Doktor Hukum Universitas Kristen dengan mengangkat Tema “Implementasi Nilai Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sosial Politik, Ekonomi dan Budaya” digelar Gedung Auditorium Graha William Soeryadjaya UKI Cawang. 

Dihadiri para Narasumber yang mumpuni. Diantaranya Rektor UKI Dhaniswara K. Harjono, Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila yang mana diwakili oleh Ermaya Suradinata, Ketua Program Doktor Ilmu Hukum UKI John Pieris, Ketua Pusat Studi Pancasila PDH Mompang Panggabean dan Tim Penasehat Kantor Staf Presiden (KSP) Manuel Kaisepo.

Dalam isi sambutannya Richard Nainggolan selaku Ketua Panitia, mengatakan, konstitusi merupakan hukum tertinggi yang mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara. Salah satu materi pokok yang diatur dalam konstitusi adalah Lembaga-lembaga yang bertugas menjalankan kehidupan bernegara.

“Untuk itu pada kegiatan ini akan membahas menggali serta mengkaji dan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sosial politik ekonomi dan budaya,” urainya.

Sementara itu sebagai Direktur Pascasarjana UKI Bernadetha Nadeak mengatakan, dengan kehadiran Pusat Studi Pancasila PDH sekarang nilai-nilai Pancasila harus ditanamkan kepada setiap individu dalam kehidupan sehari hari.

Sebab tidak jarang implementasinya masih sebatas pengakuan yang disebut Pancasilais tapi sejatinya tindakannya justru bertentangan dengan pandangan hidup dan jiwa bangsa.

Kajian mengenai Pancasila kata Bernadetha, hendaknya tidak berhenti sebatas telaah ilu pengetahuan, namun juga mengejawantah di dalam kehidupan masyarakat berupa ide, ucapan perilaku dan tindakan.

“Oleh karena itu kami sangat menyambut baik seminar hari ini, yang sangat penting untuk menambah wawasan kita bersama,” ujarnya.

Lebih dalam Bernadetha berpandangan bahwa kajian pembahasan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sangat penting dilakukan secara terus menerus seiring dengan krisis kebangsaan dan krisis jati diri.

Karena berpotensi menibulkan konflik dan hal hal yang dapat memecah belah bangsa dan melemahkan ideology Pancasila milik rakyat Indonesia serta mencegah masuknya radikalisme dan komunisme serta berbagai paham lain yang tidak berasal dari bumi Nusantara dan bukan karakterustik bangsa Indonesia, katanya.

Rektor UKI Dhaniswara K. Harjono dalam sambutannya mengatakan menyambut baik kegiatan pada hari ini yang diselenggarakan oleh mahasiswa dan juga para pimpinan dan dosen dari Program Doktor Hukum. Kata Dhaniswara, berbicara mengenai Pancasila. Pancasila ada di hati kita dan hari ini akan bicara mengenai implementasinya pada kehidupan kita mengenai Pancasila yang akan disampaikan narasumber yang hadir saat ini, ujarnya. (lian)

ARTIKEL TERBARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA