HomeJAWA TIMURJOMBANGHajatan warga ditengah-tengah kegiatan TMMD

Hajatan warga ditengah-tengah kegiatan TMMD

Hajatan warga ditengah-tengah kegiatan TMMD

Jombang, suaramedianasional.co.id – Kegiatan TMMD ke 106 tahun 2019 diwilayah Kodim 0814 / Jombang yang berlokasi di Desa Galengdowo Kecamatan Wonksalam memasuki hari keempatbelas.

Keramaian di jalan raya Desa Galengdowo terlihat lalu lalang dan kesibukan anggota Satgas TMMD dalam melaksanakan tugasnya mneyelesaikan program-program sasaran TMMD dan kegiatan aktivitas sehari-hari masyarakat Desa Galengdowo.

ditengah – tengah keramaian tersebut terlihat kesibukan beberapa warga Dusun Galengdowo Desa Galengdowo sedang membantu keluarga Bapak Sanusi untuk persiapan hajatan (menurut tradisi orang jawa bernama ” Adek tratag ).

Melihat kegiatan tersebut beberapa anggota Satgas ikut bergabung dengan warga yang lain membantu Bapak Sanusi yang mempunyai hajat Adek tratag.

Adek Tratag merupakan budaya orang jawa yang dilakukan beberapa hari sebelum acara hajatan menikahkan anaknya (Mantenan).

Kegiatan Adek tratag dilakukan dengan memasang dua buah pohon pisang yang ada buahnya dipasang di teras rumah. Tradisi ini sudah ada dari zaman nenek mogangnya dulu menurut keterangan Bapak Sanusi.

Selama pelaksanaan kegiatan tersebut Bapak Sanusi dibantu oleh kerabat dan tetangga kanan kiri, namun saat ini proses Adek Tratag dirumahnya sangat berbeda dan spesial karena dibantu oleh Bapak-bapak TNI, dengan rasa senang Pak Sanusi menjelaskan kepada anggota Aaggas TMMD sambil mengucapkan terima kasih atas bantuannya. (Kodim Jombang)

ARTIKEL TERBARU

BERITA LAINYA