HomeTNIBabinsa Koramil Gudo Bersinergi dengan PPL Berantas Hama Wereng di Sawah Petani

Babinsa Koramil Gudo Bersinergi dengan PPL Berantas Hama Wereng di Sawah Petani

Jombang, Suaramedianasional.co.id- Dalam upaya menjaga ketahanan pangan dan mendukung para petani, Babinsa Koramil Gudo bekerjasama dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) setempat untuk memberantas hama wereng yang menyerang lahan pertanian di wilayah Desa Sepanyul. Rabu (26/02/2025).

Sinergi antara TNI dan petugas pertanian itu diharapkan dapat mengurangi kerugian petani akibat serangan hama serta memastikan hasil panen yang optimal.

Sertu Pono, Babinsa Koramil Gudo, mengatakan bahwa serangan hama wereng dapat mengancam produksi padi di wilayah tersebut.

“Kami bersama PPL turun langsung ke lapangan untuk membantu petani mengendalikan hama wereng dengan cara yang tepat dan efektif, menggunakan pestisida yang ramah lingkungan agar hasil panen tetap terjaga kualitasnya,” ujar  Sertu Pono. (*)

ARTIKEL TERBARU

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

BERITA LAINYA